Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy) resmi menugaskan kapal selam terbarunya "USS North Dakota (SSN 784)," dalam sebuah upacara resmi di Submarine Base New London, Groton, Connecticut, Sabtu, 25 oktober 2014. USS North Dakota adalah kapal selam pertama dari delapan kapal selam baru Kelas Virginia Block III atau sebagai kapal selam kesebelas dari kapal selam Kelas Virginia.
Kapal selam serang generasi baru ini akan memberikan US Navy kemampuan tinggi dalam mempertahankan supremasinya di abad ke-21. Fitur siluman pada kapal selam ini telah ditingkatkan, ditambah dengan sistem pengawasan dan perangkat perang khusus canggih, membuatnya memenuhi seluruh persyaratan multi misi Angkatan Laut AS.
Samudera Atlantik (18 Agustus 2014). North Dakota saat uji coba laut. Gambar: US Navy |
Kapal selam North Dakota memiliki bobot benaman 7.800 ton, panjang 377 meter, diameter 34 kaki (10,36 meter) dan mampu berlayar dengan kecepatan 25 knot saat menyelam. Kapal selam ini dilengkapi dengan reaktor nuklir yang membuatnya tidak perlu mengisi bahan bakar seumur hidupnya (33 tahun), sehingga akan menghemat biaya perawatannya dan tidak mengurangi masa operasinya di laut.
Sebagai kapal selam tercanggih milik Angkatan Laut AS saat ini, kapal selam ini lekat dengan fitur siluman terbaik, daya tahan dan kemampuan serang yang baik, serta perlengkapan sensor yang mendukung lima dari enam Maritime Strategy Core Capabilities - Sea Control, Power Projection, Forward Presence, Maritime Security, and Deterrence.
source:artileri
No comments:
Post a Comment