News in Picture

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Sunday, July 14, 2013

Peneliti Kembangkan Disk 360TB Tahan 1 Juta Tahun




Peneliti kembangkan disk kaca yang berkapasitas hingga 360 TeraByte yang dapat menyimpan data hingga satu juta tahun, atau jauh melebihi waktu hidup manusia.

Para peneliti di University of Southampton dan Eindhoven University of Technology itu juga menyatakan bahwa disk kaca itu juga mampu menahan suhu hingga 1.832 Fahrenheit, dan data yang tersimpan dapat tetap aman meskipun terkena musibah kebakaran.

Terobosan teknologi tersebut didapat dengan menggunakan bahan seperti kaca khusus yang dibuat dari material Nanostructures dan Fused Quartz, seperti dinukil CNET.

Dalam ujicoba yang dilakukan, para peneliti sukses menulis dan kemudian membaca data pada disk. Setelah ditulis, disk ini kemudian bisa disimpan selama satu juta tahun atau lebih, bertahan pada variasi suhu dan tahan seumur hidup.

"Sangat mendebarkan untuk berpikir bahwa kami telah menciptakan dokumen pertama yang dapat bertahan seumur hidup. Teknologi ini dapat mengamankan bukti terakhir peradaban dan semua yang kita pelajari tidak akan terlupakan," kata Profesor Peter Kazandky.

Langkah berikutnya yang akan diambil para peneliti tersebut adalah untuk mengkomersilkan teknologi ini. [ikh]

No comments: